Cookpad.com

Tips Memasak Sayur agar Tetap Hijau dan Nutrisi Terjaga

Serat yang ada pada sayuran-sayuran hijau sangatlah dibutuhkan bagi pencernaan. Sayuran wajib ada dalam setiap porsi makan di piring.

Nur Hida
Nur Hida

Sebagai seorang ibu yang concern akan kebutuhan nutrisi keluarga, tentu mau dong setiap anggota keluarga dengan lahap menyantap hidangan yang kaya akan nutrisi terutama serat.
Serat yang ada pada sayuran-sayuran hijau sangatlah dibutuhkan bagi pencernaan. Sayuran wajib ada dalam setiap porsi makan di piring.
Lalu, bagaimana agar semua anggota keluarga tertarik untuk menyantap sayur-sayuran, terutama sayuran hijau? Salah satu caranya yaitu; mengolah sayuran dengan benar agar kandungan nutrisi tidak hilang namun masih terlihat hijau, segar dan menarik saat dihidangkan.

Ada sejumlah cara dan tips agar sayuran tetap tampak cantik dan menarik setelah dimasak, berikut selengkapnya;

Cuci sayur sebelum di potong


Mencuci sayuran dengan air bersih dan mengalir tentu menjadi hal utama agar sayuran terbebas dari kotoran maupun pestisida. Namun, sangat disarankan untuk mencuci sayuran sebelum di potong-potong agar bisa menghindari zat gizi terbuang.

Rebus dengan panci stainless


Rebus sayuran dengan panci berbahan stainless agar keasamannya tidak bereaksi dengan logam.

Gunakan air mendidih dan banyak


Dalam merebus sayuran, usahakan sayuran terendam sempurna kedalam air rebusan yang telah mendidih.
Hindari  merebus sayur dari air dingin dan baru menyalakan kompor. Hal tersebut dapat mengurangi kadar vitamin C yang terdapat pada sayur hingga 12x lipat.

Gunakan garam dan minyak


Setelah memasukkan sayuran kedalam air mendidih, anda bisa menambahkan sedikit garam dan minyak minyak sekitar 1sendok makan, agar setelah sayuran diangkat nantinya akan tampak lebih shining.

Hindari merebus terlalu lama


Sayuran yang dimasak terlalu lama tentu dapan mengurangi kadar nutrisi yang terkandung. Maka dari itu, usahakan jangan sampai overcooked.

Food Diary